4.000 Bibit Pohon Kelapa Tanami Sepanjang Pantai Cikawungading Pamayangsari.

4.000 Bibit Pohon Kelapa Tanami Sepanjang Pantai Sindangkereta. 
Kaur Keuangan Desa Cikawungading Sedang Tanam Bibit Pohon Kelapa 

TASIKMALAYA,WIP - Sebanyak 4.000 bibit pohon kelapa ditanam di sepanjang Pantai Cikawungading hingga Pamayangsari Kecamatan Cipatujah, Rabu (27/01/2021).

Penanaman pohon bibit kelapa ini bertujuan selain untuk hijaukan bumi, namun untuk kelola tata wisata pantai selatan. Pelaksanaan penanaman bibit ini dikerjakan oleh seluruh anggota Karang Taruna Desa bersama perangkat desa Cikawungading, dengan tema ‘Hijaukan Bumi Selatan Untuk Generasi penerus’.
Menurut kaur keuangan desa Cikawungading Iwan Nasihin kepada WIP mengatakan, bibit pohon kelapa ini, di kirim dari pihak ke tiga salah satu pengusaha gula di Pangandaran yang bekerja sama dengan karang taruna untuk penanaman bibit pohon kelapa untuk hijaukan sepanjang pantai Sindangkerta Pamayangsari. Papar Iwan.
Sedangkan teknik penanamannya dilakukan secara berkala di sepanjang pantai Cikawungading Pamayangsari.
Menurutnya, sepajang pesisir pantai sangatlah cocok bila ditanami pohon kelapa dan tentunya akan terlihat indah untuk panorama alam pesisir pantai. 

Selain itu, penanaman juga dilakukan untuk bisa mengurangi risiko potensi bencana yang bisa terjadi, seperti abrasi, gelombang pasang, tsunami, dan juga pemanasan global.
“Penanaman ini sebagai edukasi bagi kita dan keteladanan bagi para pelajar agar gemar menanam, karena menanam pohon adalah investasi, disamping untuk mencegah adanya potensi ancaman bencana dan upaya meningkatkan keindahan alam, ” Pungkasnya. (S.Ade H/Jajang) 


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel