Kades Wangunsari Bangun Jembatan Cisenting Dari Dana Desa Tahap Satu.
Jumat, 26 Maret 2021
TASIKMALAYA, WIP– Pemerintah Desa Wangunsari, Kecamatan Bantarkalong, Kabupaten Tasikmalaya, merealisasikan Dana Desa (DD) tahap satu tahun 2021 untuk pembangunan jembatan baru volume 4 m x 4 m, yang sebelumnya jembatan tersebut ambruk akibat lapuk termakan usia.
Kepala Desa wangusari H.Ishak,S.Pd, saat dikonfirmasi Warta Indonesia Pembaharuan (WIP), ditemui ruangan kantornya, Rabu (24/3/2021) mengatakan, hasil musyawarah bersama warga untuk pembangunan jembatan Cisenting, bersumber dari DD tahap satu tahun 2021 ini di alokasikan yakni, untuk pembangunan jembatan di Kp.Cisenting Rt 001 Rw 04 Dusun Cijeruk menjadi prioritas.
”Berdasarkan kesepakatan bersama, DD pada tahap satu kali ini kami fokuskan pada pembangunan jembatan dan dana Covid 19 untuk 100 penerima KPM di Desa Wangunsari. Sedangkan keberadaan jembatan tersebut, sangatlah dibutuhkan oleh masyarakat desa Wangunsari khususnya, umumnya masyarakat dari mana saja yang melintasi wilayah desa Wangunsari. Allhamdulillah saat ini pembangunan jembatan sudah rampung dibangun dan masyarakatpun sudah langsung bisa menggunakan fasilitas dan merasakan manfaatnya jembatan tersebut,” ujar Ishak.
Selanjutnya, pembangunan jembatan Wangunsari ini di kerjakan secara swakelola dan sesuai peruntukannya. Kades Wangunsari Ishak, S.Pd, mengucapakan terimikasih pada seluruh warga yang telah mendukung dalam berbagai pembangunan yang ada di desa Wangunsari. Menurutnya, kami tidak akan bisa maju tanfa dukungan dari masyarakat dan semua komponen yang ada di desa Wangunsari. " Untuk itu Ishak, lebih mengoptimalisasikan segi kualitas dalam setiap pembangunan di desanya. Pungkasnya". (SAH/39)